Rabu, 11 Mei 2011

Kewirausahaan

KEBERANIAN DALAM BERWIRAUSAHA

Ketika jenuh menjadi seorang pegawai, bosan menjadi seorang bawahan, dan frustasi menjadi seorang pengangguran, hanya satu yang dibutuhkan untuk keluar dari semua itu, keberanian berwirausaha. Suatu keadaan tidak akan berubah apabila tidak ada keberanian untuk mengubah hal tersebut. Seorang wirausahawan akan menjadi raja di perusahaan kecilnya dan bisa membantu menyejahterakan orang lain karena membuka lapangan kerja baru.Oleh karena itu, keberanian sangat diperlukan karena keberanian merupakan salah satu kunci keberhasilan dalam berwirausaha.
Keberanian dalam berwirausaha mengandung arti tidak takut mengambil tindakan yang dapat menghantarkan kesuksesan dalam berwirausaha. Keberanian harus diterapkan dalam semua situasi. Keberanian diperlukan untuk memulai usaha karena tidak akan ada seorang wirausahawan yang sukses tanpa ada keberanian untuk memulai wirausaha yang sukses tersebut.
Arus globalisasi yang semakin kuat seiring dibukanya perdagangan bebas memaksa wirausahawan untuk melakukan inovasi. Seorang wirausahawan harus berani berinovasi. Apabila tidak ada keberanian melakukan inovasi, produknya yang akan tergerus oleh arus persaingan pasar yanng semakin ketat. Inovasi yang dilakukan harus mampu meningkatkan kualitas barang dengan harga yang kompetitif.            
Sebuah usaha pasti mengalami masa pasang surut. Keberanian wirausahawan diperlukan dalam menghadapi situasi tersebut. Wirausahawan sebagai pemimpin harus berani mengambil tindakan untuk menyelamatkan perusahaan walaupun tindakan tersebut mempunyai risiko yang besar.
Keberanian dalam berwirausaha memiliki manfaat yang sangat besar, yaitu sebagai berikut.


1.      Menghantarkan usaha pada kesuksesan
Keberanian dapat menghantarkan usaha pada kesuksesan karena dengan berani melakukan inovasi, tindakan, dan keputusan yang memiliki resiko tinggi dapat membuat usaha terus berkembangkan ke arah yang lebih baik. Apabila hal itu terus dilakukan, maka kesuksesan bukanlah sebuah bualan. Hal tersebut juga harus diiringi oleh usaha yang tekun dan berkelanjutan.
2.      Memupuk rasa percaya diri
Rasa percaya diri akan terus tumbuh seiring dengan keberanian yang dimiliki. Seorang wirausahawan berani melakukan suatu tindakan karena percaya kemampuannya akan membuahkan hasil yang diharapkan. 
3.      Menghindarkan diri dari rasa putus asa
Rasa putus asa tidak akan menghinggapi seorang wirausahawan yang berani. Keberanian akan mengalahan rasa putus asa dalam keadaan genting sekalipun karena wirausahawan akan berani mengambil keputusan yang beresiko tinggi sekalipun untuk membuat usahanya kembali sukses.
4.      Memacu kreativitas dalam berusaha
Keberanian akan memacu kreativitas dalam berusaha. Wirausahawan akan terus berinovasi karena berani mengembangkan usaha untuk lebih maju. Kreativitas akan terus bermunculan seiring dengan keberanian untuk memajukan usaha.
5.      Menghindarkan usaha dari kebangkrutan  
Kebangkrutan merupakan hal yang paling ditakuti dalam berwirausaha. Namun keberanian akan mengalahkan rasa ketakutan tersebut. Wirausahawan yang berani akan terus berusaha untuk menghindari kebangkrutan tersebut dengan inovasi dan pengambilkan tidakan dan keputusan yang dapat mengindarkan usaha dari kebangkrutan.
"Orang melihat kesuksesan saya hanya satu persen. Tapi, mereka tidak melihat 99% kegagalan saya", Soichiro Honda.
Itulah perkataan seorang industrialis Jepang, Soichiro Honda, pendiri Honda Motor Co, Ltd. Dia berangkat dari keluarga yang kurang berada dan sering dicemooh teman sekolahnya. Walaupun prestasi akademiknya kurang cemerlang, namun hal itu tidak mengalahkan keberaniannya untuk berani bermimpi.
Dia menghabiskan masa kecilnya membantu ayahnya, Gihei, pandai besi, dengan bisnis reparasi sepeda. Pengalaman masa kecilnya dan pengalaman menjadi montir mobil, menjadikan dia akrab dengan dunia mekanis. Dia dapat membuat sepeda pancal dengan model rem kaki di usia dua belas tahun dan  mendapatkan hak paten membuat ruji roda dari logam di usia tiga puluh tahun.  
            Walaupun dia pernah mengalami penolakan dari salah satu perusahaan motor ternama dan dua pabriknya mengalami kebakaran pada masa perang di Jepang, tidak membuat Honda cepat putus asa. Dia terus berusaha dan berani berinovasi serta mengambil keputusan dan tindakan yang berisiko tinggi. Hal itulah yang membawanya kepada kesuksesan menjadikan perusahaan Honda Motor Co, Ltd. menjadi perusahaan dollar miliar-multinasional.
            Keberanian harus ditanamkan sejak awal merintis sebuah usaha. Tujuan harus ditetapkan supaya keberanian dapat dilakukan dengan arah dan tujuan yang jelas. Seorang wirausahawan sukses tidak takut untuk gagal, tetapi berani untuk sukses.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar